Penugasan PK2MABA RESPONSIF FH UB 2013

2

Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PK2MABA)
Fakultas Hukum Universitas Brawijaya
RESPONSIF FH UB 2013

 

KETENTUAN PAKAIAN                                             

1. Atasan

  • Kemeja putih panjang polos

2. Bawahan

  • Putra : Celana hitam, bukan jeans, tidak ketat, panjang semata kaki.
  • Putri  : Rok/Celana hitam (fakultatif), tidak ketat, panang semata kaki.

3. Menggunakan ikat pinggang hitam polos, kepala gesper polos tidak bermotif.
4. Kaos kaki putih polos, panjang min 3 cm diatas mata kaki.
5. Untuk putra: Sepatu hitam polos, bertali warna merah darah.
6. Untuk putri:

– menggunakan sepatu bertali dengan tali sepatu warna merah
– atau menggunakan sepatu fantovel hitam dan menyematkan pita merah di ujung sepatu.
– tidak diperkenankan menggunakan sepatu berbahan plastik, jaring, heels, dan wedges.

6. Putri yang berjilbab menggunakan jilbab warna putih polos, tidak diperkenankan   menggunakan aksesoris jilbab berlebihan (ex: pin besar, bross panjang)
7. Tidak diperkenankan menggunakan anting, gelang, kalung atau aksesoris lainnya dan segala perangkat pakaian yang tidak berhubungan dengan kegiatan PKK MABA RESPONSIF.

 

KETENTUAN RAMBUT

1.Untuk Putra :

  • Bagian depan tidak boleh menutupi menutupi dahi.
  • Bagian samping rapi, tidak boleh mengenai kuping.
  • Bagian belakang rapi, tidak boleh menutupi leher
  • Tidak boleh berwarna ( harus hitam ), tidak menggunakan jambang, rambut tidak

boleh diikat, hair tattoo dan tidak boleh menggunakan mode rambut Spike, Mohawk, Ponny, Pompadour

2.       Untuk Putri :

A. Panjang

  • Diikat satu dibelakang kepala sejajar dengan kuping, diikat dengan menggunakan karet rambut warna merah dilapisi dengan simpul pita
  • warna merah sepanjang 1 meter, lebar 5.6 cm (berlaku ke semua pita untuk yg rambut)
  • Ponny dijepit ke atas dengan menggunakan jepitan lidi hitam
  • Tidak di colouring.

B. Pendek

  • Diikat dua sebagian di atas  telinga dengan menggunakan karet rambut warna merah dilapisi dengan simpul pita warna merah masing-masing 30 cm.
  • Untuk rambut putri yang tidak bisa diikat, memakai bando dengan pita merah.
  • Ponny dijepit ke atas dengan menggunakan jepitan lidi.
  • Tidak di colouring.

C. Kerudung

  • Kerudung putih yang diberi  dengan  pita merah yang disematkan di kanan dan kiri belakang.

 

ATRIBUT

1. Name Tag RESPONSIF

  • Name tag RESPONSIF terbuat dari kertas asturo warna merah tua dan dilapisi kardus
  • Name Tag RESPONSIF dibentuk segi 5 (Liat ketentuan gambar 1)
  • Name tag RESPONSIF tampak dari depan dan belakang

Tampak dari depan

  • Berisikan Logo RESPONSIF kolom Nama kelompok, Nama lengkap , Motto hidup ( Liat ketentuan gambar 2)

Tampak dari belakang

  • Berisikan Kolom tulisan “Punishment” dan Kolom Pelanggaran ( Liat ketentuan gambar 3)
  • Name tag REPONSIF disambung antara bagian dan belakang dengan tali rafia warna merah tua , panjang tali menyesuaikan bagian tubuh.

2. Tas Karung RESPONSIF

  • Tas karung RESPONSIF terbuat dari karung warna putih polos.
  • Dibentuk menyerupai Tas Rangsel dengan bagian atas dibuat tempat memasukan barang ( Liat ketentuan gambar 4)
  • Dikaitkan dengan tali pramuka warna merah darah, panjang tali mengikuti bagian tubuh, bentuk penggaitan ( Liat ketentuan gambar 4)
  • Bagian luar tas memuat Nama lengkap( Nama terbuat dari kain flanel warna merah dengan background warna putih) , Logo dan Nama kelompok, dengan ketentuan ( Liat ketentuan gambar 4)

3. Topi Toga RESPONSIF

  • Terbuat dari kertas karton warna merah
  • Dibentuk segi 5, dengan ketentuan ( Liat ketentuan gambar 5)
  • Diameter lingkaran menyesuaikan ukuran kepala
  • Menggunakan Tali Pramuka warna putih dengan kentuan ( Liat ketentuan gambar 5)

Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM)

  • Membuat PKM ditulis rapi dibuku tugas
  • Mahasiswa baru diwajibkan memilih salah satu macam PKM ( PKM GT. PKM P, PKM K, PKM MM, PKM T )
  • Format Penulisan PKM terdiri dari

1.  Judul

Judul PKM hendaknya disingkat dan spesifik, Tetapi juga cukup jelas memberikan gambaran mengenai PKM yang diusulkan.

Contoh :

LEGAL YOGHURT” Sebagai Alternatif Panganan Bergizi Yang Aman  Untuk Dikonsumsi.

2. Latar belakang Masalah

Uraian proses dalam mengindentifikasi masalah yang akan dicari solusinya. Dibuat dalam bentuk point-point inti yang terdiri dari 5-7 kalimat.

Contoh:

  • Perkembangan dunia usaha khususnya kuliner pada saat ini sangat pesat.
  • Sayangnya makanan-makanan yang menjadi Kesukaan Masyarakat sering disalahgunakan oleh produsen yang hanya ingin meraup keuntungan yang banyak.
  • Produsen seringkali tidak memperhatikan standar  kesehatan bagi konsumennya.
  • Yoghurt merupakan makanan ringan yang bermanfaat banyak.
  • Manfaat yoghur yang banyak ini membuat masyarakat ingin merasakan manfaatnya sendiri.
  • Melihat situasi dan perkembangan yoghurt saat ini maka usaha yoghurt sangat efektif dan berpotensial untuk dikembangkan di Kota Malang.
  • LEGAL YOGHURT hadir dengan inovasi baru, baik dari segi rasa, sajian dan bahan yang terkandung didalamnya.

3. Rumusan Masalah

Tunjukkan masalah yang menjadi prioritas dalam kegiatan yng dilaksanakan (2-3 pertanyaan)

Contoh:

1. Mengapa memilih Yoghurt ?

2. Bagaimana membuat Yoghurt sehat, aman, dan halal, tetapi juga  murah ?

3. Bagaimana memasyarakatkan yoghurt di Kota Malang ?

4. Luaran yang diharapkan

Output/hasil dari gagasan yang diajukan ( 1 paragraf )

Contoh:

Luaran yang diharapkan dalam program ini adalah mendapatkan modal awal untuk usaha yoghurt ini, memasayarakatkan Yoghurt di Kota Malang, dan mendapatkan profit yang sebanyak-banyaknya.

5. Gambaran Umum Rencana Usaha ( Untuk PKM Kewirausahaan )

Uraian kondisi umum lingkungan yang menimbulkan gagasan mencipakan kegiatan usaha. Gambaran mengenai potensi sumber daya dan peluang pasar termasuk analisis kegiatan ekonomi usaha yang direncanakan disajikan secara singkat untuk menunjukan kelayakan usaha.

(Dibuat dalam 2 paragraf)

Contoh:

Ditinjau dari segi produk, yoghurt yang akan disajikan akan memiliki dua variasi rasa berbeda untuk menarik minat konsumen. Selain itu, yoghurt tersebut akan dilengkapi denganbermacam-macam topping yang berupa buah-buahan, astor, twister, ataupun biskuit,Sehingga konsumen yang kurang menyukai rasa asam yang terlalu pada yoghurt akn sangat menikmati yoghurt ini. Harga yang dipatok untuk Yoghurt ini sekitar Rp 5.000,00

Lokasi yang akan digunakan untuk usaha yoghurt ini akan dimulai dari dalam Universitas Brawijaya. Yaitu melalui kantin fkultas-fakultas yang ada di Universitas Brawijaya. Promosi diawali dengan pembagian sampel di lokasi-lokasi usaha itu, dalam hal promosi kami akan melakukan dengan dua cara, yaitu dengan menjalankan sistem delivery order yang akan dilakukan sejak usaha ini dimulai.

7. Mars Fakultas Hukum dan Hymne Brawijaya

  • Menulis Mars Fakulas Hukum dan Hymne Brawijaya dibuku tugas.
  • Mahasiswa diwajibkan menghafal Mars Fakultas Hukum dan Hymne Brawijaya

PERALATAN IBADAH

  1. 1.      Alat Ibadah.
  • Muslim:
  1. Putra: Peci, Sajadah, Sendal Jepit.
  2. Putri : Mukenah, Sajadah, Sendal Jepit.
  3. Dan peralatan ibadah yang lain bila diperlukan.
  4. Air  1,5 liter

Membawa kitab suci agama masing-masing:

  • Kristen Katolik
  • Kristen Protestan
  • Hindu
  • Budha
  • Konghucu

Makanan Dan Minuman

HARI PERTAMA

  •  Roti isi 3T merek RESPONSIF ( Makanan yang awalannya berhuruf T )
  • Susu harimau merek RESPONSIF

HARI KEDUA

  • Susu bantal dan roti guling merk RESPONSIF

Peralatan Tambahan

  • Obat pribadi masing-masing (bila ada)
  • Membawa air 1.5 liter dua botol
  • Kertas Asturo warna merah 1 lembar dilapisi kardus, berisikan nama kelompok.
  • Buku penugasan, berupa Buku Tulis berukuran  panjang 20 cm lebar 16 cm, diberi sampul warna merah darah.
    • Sampul depan bertuliskan Nama kelompok dan Nama Pemilik Buku, dengan ketentuan ( Liat ketentuan gambar )
    • Bagian belakang memuat logo RESPONSIF berbentuk lingkaran dengan diameter 10 cm dengan posisi tepat di tengah.

PENAMBAHAN PENUGASAN (Updated)

https://fhubresponsif2013.wordpress.com/2013/08/27/penambahan-tugas-beberapa-ralat-penugasan/

Postingan dalam bentuk postingan diatas dalam bentuk PDF bisa di download disini >> PDF Penugasan

4 thoughts on “Penugasan PK2MABA RESPONSIF FH UB 2013

Leave a comment